Kali ini kami akan mengajak kamu untuk melihat indahnya wisata alam, Taman Sungai Mudal. Selain masih sangat asri, keindahan tempat wisata ini juga sangat memanjakan mata loh.
Taman Sungai Mudal berada Kabupaten Kulon Progo, atau disebelah Barat kota Yogyakarta. Jika kamu memakai kendaraan, kamu cukup menempuh waktu 1 jam saja dari Yogyakarta untuk bisa mencapai tempat ini. Taman Sungai Mudal sebenarnya mulai dibangun sekitar tahun 2011, namun baru diresmikan sebagai tempat wisata pada tahun 2015 lalu. Diberi nama demikian karena taman ini memang berasal dari mata air Mudal.
Disini terdapat banyak wahana, tapi tentu saja yang paling terkenal adalah keindahan kolamnya yang berwana toska.
Buat kamu yang ingin bermain air, Taman Sungai Mudal memiliki beberapa kolam yang bisa kamu gunakan. Masing-masing kolam memiliki ketinggian yang berbeda-beda loh. Ada yang 1 – 1,5 meter, dan ada juga yang 1,5 – 2 meter. Jadi pastikan berenang dikolam yang sesuai ya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak dinginkan, terlebih untuk anak-anak.
Bila kamu ingin mengabadikan moment di kolam pemandian, kami sarankan untuk take foto di pagi atau di sore hari, sebab pada saat-saat tersebut sinar matahari dipancarkan dari samping kolam, bukan langsung sejajar diatasnya, sehingga efek yang dihasilkan juga terlihat sangat keren.
Dan yang lebih kece lagi adalah, pihak pengelola juga menyediakan akses wifi bagi kamu. Sehingga foto-foto tersebut bisa langsung kamu upload ke media sosial.
Namun bagi kamu yang tidak terlalu senang bermain air atau jika mandi-mandi saja masih terasa kurang, jangan kuatir, Taman Sungai Mudal bukan hanya itu saja, disini kamu juga bisa menikmati wahana lain seperti fly fox, riber tubing, dan berkemah. Keren nggak tuh?
Untuk tiket masuk ke Taman Sungai Mudal sendiri hanya dikenakan terif sebesar Rp 4000. Selain itu tempat ini hanya buka dari jam 08.00 WIB – 17.00 WIB loh ya. Jadi jangan sampai salah.
Tapi ingat, jika kamu berkunjung kesini, jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan Taman Sungai Mudal. Jangan menyisakan sampah didalam taman agar keindahannya juga bisa dinikmati oleh yang lain