Pernah mendengar Kidzania..?? Yap, Kidzania adalah salah satu tempat bermain yang sangat edukatif. Dimana Kidzania membuat replika sebuah kota, dimana anak-anak dapat bermain peran untuk mempelajari profesi orang dewasa seperti dokter, pilot, pekerja konstruksi, detektif, pembalap, bahkan masih ada lebih dari 100 jenis profesi dan pekerjaan lainnya yang dapat mereka mainan di Kidzania. Banyak bangunan kidzania yang memang di buat semirip mungkin dengan keberadaan aslinya, seperti bandara, rumah sakit, supermarket, salon untuk mendukung kegiatan belajar anak-anak.
Ada yang berbeda yang di tawarkan oleh Kidzania, dimana di Kidzania memiliki mata uang sendiri bernama Kidzos. Kidzos didapat dengan cara "bekerja" sesuai profesi, bisa dibilang ini adalah bentuk "upah" dari apa yang di lakukan mereka, menariknya lagi dengan Kidzos tersebut anak-anak dapat membelanjakan uang mereka untuk berbelanja di Kidzania. Walaupun Kidzania ini untuk anak-anak tetapi disini peran orang tua-pun sangat di butuhkan untuk mendampingi putra-putri mereka. Bisa di bilang ini juga menjadi sarana bagi orang tua yang ingin mengetahui kegemaran putra-putri mereka masing-masing.